Indonesia di Point Blank World Challenge (PBWC) 2019

2923
Indonesia di Point Blank World Challenge (PBWC) 2019

Kejuaraan dunia untuk judul esports bertema FPS, Point Blank, baru saja selesai digelar. Point Blank World Challenge (PBWC) 2019 yang diadakan selama dua hari yaitu mulai dari tanggal 25 hingga 26 Mei 2019, diikuti oleh 8 tim perwakilan dari setiap juara di 5 negara.

Negara yang berparitisipasi di PBWC 2019 terdiri dari Russia, Indonesia, Turki, Thailand, Brazil. PBWC kali ini diadakan di Moscow, dimana Rusia menjadi tuan rumah penyelenggara PBWC 2019.

Pada turnamen tingkat dunia ini, Indonesia menerbangkan sang juara PBNC Season 1 2019, RRQ TCN ,dan juara PBLC Season 1 2019, Evos Galaxy Sades, sebagai perwakilannya.

Champion PBWC 2019

Pada PBWC ke 4, Indonesia untuk pertama kalinya berhasil memenangkan gelar juara sejak kompetisi diadakan. RRQ TCN yang terdiri dari Pradipta, Seno Muhamad, Muhamad Hilal, Iqbal dan Yusuf berhasil memenangkan trophy PBWC 2019 mengalahkan sang juara PBIC 2018 dari Thailand.

Titel PBWC MVP (Most Valuable Player) juga diraih oleh pemain RRQ TCN, Seno Muhamad Gudiarto, yang turut menambah kebanggaan Indonesia.

Dari cabang ladies, Evos Galaxy Sades yang terdiri dari Pricilia Angelica, Maria Rasandy, Indri Sherlyana, Nur Indah, dan Devi Anggita; dengan kerja keras yang luar biasa berhasil masuk ke babak final.

Namun belum dapat mengalahkan tim esports asal Thailand. Tim ladies Indonesia pun berhasil mendapat juara ke-dua di PBIWC 2019.

Melalui PBWC 2019 ini RRQ TCN berhasil membuktikan sekali lagi bahwa Indonesia merupakan negara dengan tim esports Point Blank terkuat.

Pertandingan berikutnya yang tidak kalah menegangkan antar sesama negara kuat lainnya, seperti Thailand, akan kembali pada PBIC 2019 yang akan dilaksanakan pada bulan Oktober tahun 2019 ini.

Indonesia di Point Blank World Challenge (PBWC) 2019

PT Zepetto Interactive Indonesia memberikan Kriss S.V RRQ atau Kriss S.V Evos 3D secara cuma-cuma kepada troopers sebagai tanda kemenangan RRQ TCN dan Evos Galaxy Sades.

Selain itu untuk menyambut moment lebaran, PT Zepetto Interactive Indonesia juga sudah menyiapkan PB Free Item, Log in Event dan berbagai event menarik lainnya.

Untuk info lebih lanjut kamu juga bisa mengunjungi link ini.

(Disunting oleh Satya Kevino)

banner iklan esportsnesia