Apa Itu VTuber?

2366
apa itu vtuber
Virtual Youtuber

Mungkin banyak di antara kita yang belum mengetahui apa itu VTuber meski sudah sering mendengar istilah ini. Virtual youtuber atau VTuber adalah tokoh rekaan virtual yang biasanya didesain dengan grafis komputer 2D atau 3D. Tokoh virtual ini kemudian membuat konten di platform YouTube dan bertindak seperti youtuber pada umumnya.

Biasanya, tokoh VTuber memiliki desain yang khas berupa sosok animasi yang terinspirasi dari anime. Munculnya fenomena VTuber ini bisa dikaitkan dengan unggahan Ami Yamato, seorang vlogger Jepang yang berbasis di Inggris. Yamato mengunggah konten YouTube virtual untuk pertama kali pada 13 Juni 2011.

Ami menggunakan teknologi pencitraan komputer untuk menjadi seorang YouTuber virtual dan berinteraksi dengan penggemarnya dengan ekspresi dan mimik wajah. Karena para VTuber adalah tokoh animasi, tentunya semua gerak-gerik mereka dikendalikan oleh pembuatnya. Para kreator VTuber menggunakan teknologi penangkap gerak dan ekspresi wajah untuk diterapkan ke tokoh animasi buatannya.

Istilah virtual youtuber sendiri pertama kali digunakan oleh Kizuna AI yang membuat konten YouTube untuk pertama kali pada akhir tahun 2016. Popularitasnya kemudian memicu tren VTuber di Jepang dan kemudian di seluruh dunia.

Saat ini sudah ada lebih dari 10.000 VTuber yang ‘berkarir’ di YouTube. Tidak hanya menjadi youtuber, mereka juga terlibat dalam proyek-proyek periklanan besar, dan bahkan ditunjuk sebagai perwakilan pemerintah Jepang.

5 VTuber Terkenal yang Harus Kamu Tonton

Tidak ada cara yang lebih tepat untuk memahami apa itu VTuber selain dengan menonton konten-konten dari para VTuber itu sendiri. Berikut ini beberapa VTuber paling terkenal dan berpengaruh yang bisa kamu ikuti.

Kizuna AI

apa itu vtuber
Kizuna AI

Kizuna AI adalah VTuber terkanal dari Jepang yang mengaku sebagai kecerdasan buatan. Kizuna AI memiliki dua channel YouTube yaitu A. I. Channel dan A. I Games.

Kizuna AI diciptakan oleh satu tim yang terdiri oleh Mori Kuraki (desain karakter), Tomitake (model 3D), dan Tda (supervisi dan pemodelan). Sementara untuk pengisi suara dari Kizuna AI sendiri masih dirahasiakan.

VTuber yang kerap dipanggil dengan sapaan Ai-chan ini pernah menjadi duta salah satu kampanye pariwisata JNTO bertajuk Kizuna AI Come to Japan!

Kizuna AI berperan sebagai pengisi suara Hachi di serial anime televisi berjudul Magical Girl Site. Serial anime ini merupakan project anime pertama yang dia kerjakan.

Pada tanggal 15 Juli 2018, dia merilis satu single perdana berjudul “Hello, Morning!”

Kaguya Luna

apa itu vtuber
Kaguya Luna

Kaguya Luna adalah VTuber asal Jepang yang mengawali karir pada tahun 2017.

Kesuksesan Luna dalam waktu singkat menginspirasi banyak VTuber lain untuk debut dan mengubah wajah dunia hiburan di Jepang dan kemudian seluruh dunia.

Pada tahun 2018, dia menandatangani kontrak dengan Sacra Music, sebuah label rekaman yang masih merupakan anak perusahaan dari Sony Music. Pada bulan Agustus 2018, dia merilis single pertamanya Beyond the Moon. Pada Desember 2018 dia merilis single keduanya bertajuk Dirty Party yang merupakan duet dengan Ebiber.

Di tahun yang sama, dia juga tampil di acara TV berjudul Talking on The Moon. Tidak lama setelah itu, dia memulai web series dan talk show LUNA TV.

Luna merupakan brand ambassador perusahaan mie instan Nissin. Luna membintangi iklan Sosu Yakisoba U.F.O. dan tampil dalam iklan 30 detik dengan jingle yang dia nyanyikan bersama band metal Maximum the Hormone.

Namanya juga tercatat dalam Guiness Book of World Record untuk “Highest altitude smartphone livestream“.

Shirakami Fubuki

apa itu vtuber
Shirakami Fubuki

Shirakami Fubuki adalah VTuber dari Jepang yang tergabung dalam unit Hololive Production, sebuah proyek agensi VTuber yang dikembangkan oleh Cover Corporation. Shirakami Fubuki diciptakan oleh satu tim yang terdiri dari dua orang yaitu Nagi Shirammito (desain karakter) dan Onda (model virtual).

Fubuki mengawali karirnya sebagai YouTuber pada 1 Juni 2018. Shirakami Fubuki merupakan member Hololive generasi pertama tapi juga termasuk dalam keluarga Hololive Gamers. Singlenya yang berjudul “Say! Fanfare!” dirilis pada 23 Januari 2020.

Fubuki pernah terlibat dalam berbagai acara televisi seperti NHK Virtual Red and White Singing Battle, dan beberapa siaran langsung seperti Congratilations! FUBUKU BIRTHDAY PARTY 2019 dan Hololive 1st Fest.

Gawr Gura

apa itu vtuber
Gawr Gura

Gawr Gura adalah VTuber yang merupakan bagian dari Hololive English, satu sub divisi dari Hololive untuk VTuber berbahasa Inggris. Gura memiliki latar belakang yang menarik. Dia diceritakan berasal dari Atlantis dan berenang ke permukaan dengan alasan “Di bawah sana sangat membosankan.” Dia membawa pakaian dan topi hiunya. Di waktu-waktu senggang, dia gemar bercakap-cakap dengan makhluk laut.

Channel YouTube Gawr Gura dibuat pada 16 Juli 2020, tapi baru diperkenalkan ke publik pada 9 September 2020 bersama dengan empat member Hololive English yang lain. Live streaming perdananya dijadwalkan pada 12 September 2020 dan sebanyak 45.000 penonton menunggu untuk menontonnya.

Popularitas Gura meningkat dengan cepat. Dia disebut sebagai the fastest-growing VTuber dan mendapatkan sekitar 100.000 subscribers baru tiap dua sampai lima hari. Pada tanggal 22 Oktober, dia menjadi member Hololive pertama yang mendapatkan 1 juta subscribers.

Prestasi itu terus meningkat ketika dia mendapatkan 2 juta subscribers pada 22 Januari 2021. Baru-baru ini, angka subscribersnya mengalahkan Kizuna AI dan menjadikan Gawr Gura sebagai YouTuber virtual dengan subscribers terbanyak di dunia.

Ami Yamato

apa itu vtuber
Ami Yamato

Meski tidak memiliki jumlah subscribers sebanyak VTuber terkenal lain, rasanya kurang tepat kalau kita tidak membahas pioneer VTuber yang satu ini.

Ami Yamato telah mengunggah konten di YouTube sejak tahun 2011. Channel Youtubenya sekarang memiliki 152 ribu subscriber. Dia memiliki jargon yang ikonik yaitu “Video yang membuat bingung orang-orang.”

Ami Yamato tampil dalam bentuk animasi 3D dan berbicara dalam Bahasa Inggris. Dia bertingkah seperti manusia biasa dan seolah-olah tidak mengetahui kalau dirinya adalah tokoh virtual.

Hal ini terlihat dari beberapa unggahannya seperti saat para penggemar bertanya mengenai bagaimana cara dia membuat video dan software apa yang digunakan, dia menjawab dengan mengatakan bahwa dia menggunakan desktop webcam biasa, mikrofon terpisah, dan menggunakan Sony Vegas Pro untuk editing.

Atau saat banyak orang yang bertanya seperti apa penampilannya yang sesungguhnya, dia malah menampilkan ‘wajah’ alaminya tanpa makeup. Saat ditanya mengenai statusnnya sebagai Youtuber virtual, dia pun menjawab bahwa pada dasarnya semua YouTuber adalah virtual.

Ami Yamato mengaku pada awalnya dia mengunggah video di YouTube sebagai jurnal pribadi bagi dirinya sendiri, teman-teman, dan keluarganya. Namun seiring berjalannya waktu, channelnya berkembang dan dia mulai memproduksi lebih banyak video hiburan seperti mengikuti challenge yang sedang tren dan berkolaborasi dengan youtuber lain.


Itu tadi pembahasan mengenai apa itu VTuber. Setelah kalian menonton sendiri konten-konten dari para virtual youtuber ini, kalian akan mengerti dengan lebih baik mengenai apa itu VTuber dan bagaimana mereka berinteraksi dengan penggemar. Siapa tahu kamu juga menjadi salah satu penggemar dan mengikuti setiap event yang mereka buat.

banner iklan esportsnesia