Melawan Meta dengan Deck Archaludon ex Pokemon TCG!

Deck Archaludon ex Pokemon TCG
Deck Archaludon ex Pokemon TCG, Pokemon kokoh dan underdog dalam meta.

Ditengah-tengah meta deck yang mulai didominasi dengan strategi one-turn kill ataupun juga strategi persebaran token kerusakan. Ada satu deck yang menawarkan potensi yang cukup meyakinkan, yaitu deck Archaludon ex Pokemon TCG.

Deck ini akan berfokus pada kemampuan Archaludon ex untuk bisa mempersiapkan energi. Pada kesempatan kali ini, kita akan membedah isi deck ini serta variasi yang telah digunakan.

Potensi Deck Archaludon ex Pokemon TCG ditengah meta agresif

Disaat naiknya deck meta seperti Dragapult ex dan Raging Bolt ex, serta naiknya Gardevoir ex dan Gholdengo ex sebagai alternatif untuk melawan dominasi kedua Pokemon tipe Naga tersebut. Deck Archaludon ex Pokemon TCG untuk menopang sebuah strategi.

Sebelum kita dapat mengetahui strategi tersebut, kita harus berkenalan dengan Archaludon ex sendiri dan juga potensi yang dapat ditawarkan.

Archaludon ex, Pokemon kokoh utama deck Archaludon ex Pokemon TCG
Archaludon ex, Pokemon kokoh yang menjadi fokus utama dalam deck Archaludon ex Pokemon TCG.

Archaludon ex memiliki kemampuan ramping yang cukup bagus. Dengan kemampuan ability Konstruksi Aloi, kamu dapat mengambil 2 lembar energi dasar tipe Logam dari Trash sendiri dan pasangkan energi tersebut ke Pokemon tipe Logam yang ada di Arena sesuka hatimu. Kemampuan ini hanya dapat dilakukan sekali dalam giliranmu dan juga setelah Archaludon ex datang dievolusikan.

Dengan kemampuan ini kamu dapat mempersiapkan serangan pada Pokemon tipe Logam dengan energi yang telah terbuang karena suatu efek dari Pokemon ataupun kartu Trainer. Menjadikan alur yang efektif untuk menjaga hand advantage, menjawab langkah lawan dan mempersiapkan serangan besar.

Akan tetapi, kemampuan serangan milik Archaludon ex tidakalah cukup bagus. Metal Defender, hanya dapat memberikan damage sebesar 220 poin dengan persyaratan energi sebanyak 3 energi Logam. Walaupun efeknya memiliki fungsi untuk mehilangkan kelemahan Pokemon tipe Api, Pokemon yang digunakan dalam meta sekarang bukanlah Pokemon tipe Api.

Maka dari itu, ada beberapa variasi yang telah dimasak oleh beberapa pemain Pokemon TCG. Akan tetapi, kita akan membahas 1 kartu Pokemon yang sering ditemukan dalam beberapa variasi deck Archaludon ex Pokemon TCG sebelum kita membahas variasi deck tersebut.

Relicanth

Relicanth akses serangan evolusi sebelumnya
Relicanth yang dapat membuka akses serangan pada Pokemon evolusi sebelumnya.

Kartu Pokemon satu ini cukup jarang ditemukan dalam deck meta pada biasanya karena penggunaannya yang dapat digunakan dalam deck Archaludon ex Pokemon TCG.

Dengan kemampuan Menyelami Ingatan, Relicanth dapat membuka akses untuk semua Pokemon yang berevolusi milik kamu untuk menggunakan serangan pada Pokemon sebelum dievolusikan.

Dengan kata lain, Archaludon ex dapat mengakses serangan Duraludon jika Relicanth berada dalam Arena Permainan. Archaludon ex dapat menggunakan serangan Raging Hammer milik Duraludon karena maraknya Dragapult ex dan Munkidori dalam meta yang ada. Dengan damage dasar sebesar 80 poin dan akan bertambah 10 damage poin dengan setiap token kerusakan yang dimiliki oleh Pokemon ini. Dengan kemampuan ini kamu dapat melakukan perlawanan jika Pokemon musuh memasukkan token kerusakan.

Akan tetapi, strategi ini tidak terlalu berpengaruh jika berhadapan dengan deck Gholdengo ex ataupun deck Raging Bolt ex karena strategi one-turn kill yang ditawarkan oleh kedua deck ini.

Setelah mengetahui fungsi Relicanth, kita akan memasuki pembahasan variasi deck Archaludon ex Pokemon TCG.

Tiga Variasi Populer Deck Archaludon ex Pokemon TCG

Varian Archaludon ex

Decklist variasi Archaludon ex
Decklist variasi Archaludon ex. Sumber: Limitless.

Dalam variasi ini, Archaludon ex menjadi Pokemon utama dalam deck Archaludon ex Pokemon TCG serta dilengkapi dengan berbagai Pokemon yang dapat men-support deck tersebut serta melawan salah satu strategi yang telah mendominasi dalam meta.

Munkidori melempar token kerusakan
Munkidori untuk melawan deck dengan strategi lempar token kerusakan.

Salah satu Pokemon yang dapat melawan strategi tersebut adalah Munkidori. Dengan kemampuan Adrenaline Brain, Pokemon ini bisa melempar 3 token kerusakan yang ada dalam 1 Pokemon dalam Arena sendiri ke Pokemon yang ada dalam Arena lawan jika Pokemon ini memiliki energi Kegelapan terpasang.

Dengan kemampuan ini, Munkidori bisa melempar token kerusakan yang dihasilkan oleh serangan Dragapult ex ataupun dari Munkidori milik lawan.

Akan tetapi, jangan lupa bahwa kemampuan Munkidori hanya bisa dilakukan jika kamu memasukkan Energi Gelap ke Pokemon ini dan kamu hanya dapat melempar 3 token kerusakan dari 1 Pokemon.

Pokemon lain yang akan membantu Archaludon ex adalah Fezandipiti ex. Pokemon ini akan digunakan dalam deck Archaludon ex Pokemon TCG yang akan membantu kamu untuk melawan balik jika ada Pokemon milik kamu yang telah dikalahkan.

Fezandipiti ex mengejar ketertinggalan
Fezandipiti ex untuk membantu mengejar ketertinggalan.

Dengan kemampuan Kesempatan Dalam Kesempitan, kamu dapat mengambil 3 kartu dari atas deck kamu ketika Pokemon kamu telah dikalahkan. Kemampuan ini bisa kamu lakukan disaat giliran musuh dan hanya bisa digunakan sekali dalam 1 giliran.

Dengan kemampuan ini, kamu dapat mencari kesempatan untuk mengambil kartu kunci untuk bisa melawan balik. Kartu Gust ataupun Pokemon yang bisa melawan strategi lawan bisa menjadi salah satu cara untuk memutar balikkan kondisi yang lemah karena kehilangan 1 Pokemon dan juga prize point yang didapat oleh Pemain musuh lawan.

Meskipun dengan kemampuan Kesempatan Dalam Kesempitan, kamu harus cukup mempertimbangkan jika Fezandipiti ex akan kamu gunakan sebagai penyerang pengganti.

Karena serangan Cruel Arrow hanya dapat menyerang Pokemon cadangan milik musuh. Akan tetapi, dengan poin serangan sebesar 100 damage dan juga penargetan ke Pokemon cadangan musuh, kamu bisa menarget Pokemon support milik musuh. Lebih tepatnya kearah Pokemon Basic non-ex milik musuh seperti Mankidori sendiri.

Salah satu kartu Pokemon support yang bisa kamu gunakan dalam deck Archaludon ex Pokemon TCG untuk menjalankan strategi tersebut dengan kemampuan Squawkabilly ex.

Squawkabilly ex digunakan untuk menarik 6 kartu baru dari atas deck dengan persyaratan untuk membuang kartu di tangan mu kedalam Trash sebelum kamu melakukan draw. Kemampuan ini dapat memberikan kamu kesempatan untuk mendapat kartu yang kamu butuhkan.

Squawkabilly ex sinergi dan kartu tangan baru
Squawkabilly ex yang memiliki sinergi dengan Archaludon ex dan juga mengambil kartu tangan baru.

Karena efek pembuangan dari Squawkabilly ex, kartu Pokemon ini memiliki sinergi yang baik dalam deck Archaludon ex Pokemon TCG. Archaludon ex akan membutuhkan kartu energi tipe Logam yang dapat kita ambil dengan kemampuan Ability-nya, kita akan membutuhkan kartu support yang bisa mengambil kartu energi tersebut dari discard pile.

Tenda Malam bisa menjadi salah satu contoh kartu yang dapat mengambil kembali energi yang ada dalam discard pile, serta memberi kamu pilihan untuk mengambil kartu Pokemon jika dibutuhkan.

Varian Archaludon Beracun

Decklist variasi Archaludon ex Beracun Pokemon TCG
Decklist variasi Archaludon ex Beracun Pokemon TCG. Sumber: Limitless.

Jika kamu punya gambaran melihat sub judul diatas maka kamu bisa memahami bahwa deck Archaludon ex Pokemon TCG satu ini akan menggunakan status efek Beracun untuk memberikan ancaman berlanjut.

Dalam deck ini kita akan menggunakan 3 kartu yang memiliki sinergi yang baik dengan satu sama lain.

Brute Bonnet, Pecharunt dan Moci Rantai sinergis
Brute Bonnet, Pecharunt dan Moci Rantai dengan sinergis yang baik bersamaan dengan Archaludon ex.

Kartu Pokemon pertama kita dalam variasi ini adalah Brute Bonnet dimana Pokemon ini akan digunakan untuk memberikan status efek racun.

Kemampuan Abilty Bubuk Debu Racun Ekstrem dapat mengubah status kedua Pokemon dalama Arena Bertarung menjadi kondisi racun. Kemampuan dapat aktif jika kamu memasangkan Pemacu Energi Purba. Meskipun serangan ini terbilang cukup berisiko, jika kamu membawa Relicanth, kamu dapat memanfaatkan kemampuan tersebut untuk menambah damage poin dengan serangan Raging Hammer milik Duraludon.

Kartu Pokemon lainnya yang membantu strategi ini adalah Pecharunt. Dengan kemampuan Ability-nya, Dominasi Berbisa dapat memberikan tambahan 5 token kerusakan jika Pokemon tersebut mendapat status efek racun. Meskipun kemampuan ini cukup bagus, permasalahannya terletak pada waktu yang dibutuhkan untuk strategi ini berjalan cukup lama dan Pecharunt harus berada dalam Arena Bertarung.

Kemampuan serangan Poison Chain dapat mencegah Pokemon dalam Arena Bertarung lawan untuk mundur kedalam Arena Cadangan. Kemampuan ini cukup bagus untuk mengunci Pokemon kunci milik lawan. Patut diingat juga jika ada kemungkinan kamu akan mengorbankan Pecharunt.

Moci Rantai adalah Pokemon Tool akan kamu butuhkan untuk menambah damage poin kepada Pokemon yang kamu pasangkan jika Pokemon tersebut mendapat kondisi racun sebesar 40 damage poin. Dengan kombinasi ke 3 kartu ini kamu dapat menghasilkan 310 damage dengan catatan 60 token kerusakan tersebut tidak terpengaruh oleh kelemahan dan resistansi.

Variasi Dudunsparce

Decklist Archaludon ex Dudunsparce Pokemon TCG
Decklist Archaludon ex Dudunsparce Pokemon TCG. Sumber: Limitless.

Variasi lain dari deck Archaludon ex Pokemon TCG menggunakan dua kartu Pokemon dengan evolusi yang sama tapi beda tipe kartu Pokemon.

Dudunsparce dan Dudunsparce ex variasi cukup unik
Dudunsparce dan Dudunsparce ex menjadi variasi penarik kartu dan juga melawan penggunaan Pokemon ex.

Dalam variasi ini kita akan menggunakan Dudunsparce dan Dudunsparce ex dengan kemampuan yang berbeda. Dudunsparce akan digunakan untuk kemampuannya Ambil Kabur, dimana kemampuan ini dengan kamu dapat menarik 3 kartu dari atas deck-mu lalu masukkan Dudunsparce kamu kedalam deck lalu kocok deck-mu serta kartu-kartu yang terpasang.

Efek ini cukup bagus meskipun dengan konsekuensi Dudunsparce tidak dapat kamu gunakan lagi pada giliranmu berikutnya. Karena salah satu deck meta membawa strategi untuk persebaran token kerusakan dan kemampuan ability milik Pokemon ini akan melepaskan token kerusakan yang disebarkan dari Dragapult ex.

Dudunsparce ex dapat kamu gunakan untuk mengancam penggunaan Pokemon support milik lawan yang merupakan tipe Pokemon ex. Ekor Kemalangan dapat memberikan damage sebesar 60 poin untuk setiap tipe Pokemon ex dalam Arena lawan.

Selain itu, deck ini menggunakan berbagai kartu seperti Hero Mantle untuk meningkatkan HP sebesar 100 poin kepada Pokemon yang terpasangkan.

Kartu stadium Markas Utama Liga Pokemon digunakan untuk menambahkan energi yang dibutuhkan untuk melakukan serangan oleh tipe Pokemon basic sebesar 1 Bening. Kartu Stadium ini digunakan untuk menjawab deck seperti Raging Bolt ex.

Kartu stadium Laboratorium Logam digunakan untuk mengurangi damage sebesar 30 poin yang diterima oleh Pokemon tipe Logam

Alur Permainan

Meskipun kita sudah menghadirkan banyak variasi deck Archaludon Pokemon TCG, ada beberapa alur permainan yang harus dilalui untuk mempersiapkan Archaludon ex. Ada beberapa alur permainan yang bisa kamu ikuti, seperti:
  1. Pergunakan kartu Trainer, seperti Poffin Bersahabat dan Bola Ultra untuk mengambil kartu-kartu Pokemon kunci ataupun pendukung.

  2. Jika kamu merasa tidak yakin untuk menyiapkan kartu-kartu Pokemon yang dibutuhkan ataupun juga kekurangan kartu pencari (tutor) Kartu Trainer, seperti ArvinPoffin Bersahabat ataupun Bola Ultra, gunakan Mistika terlebih dahulu.

  3. Siapkan Squawkabilly ex jika membutuhkan set kartu baru di tangan.

  4. Prioritaskan persiapan Archaludon ex. Gunakan juga Relicanth jika kamu membutuhkan mendapati matchup seperti Dragapult ex ataupun Munkidori.

jika kamu menggunakan variasi Archaludon Beracun atau variasi agresif lainnya, ini alur permainan secara garis besar:

  1. Tahap 1 bisa kamu rujuk sama seperti variasi Archaludon ex
  2. Kamu bisa mempersiapkan Brute Bonnet serta Pecharunt sebelum Archaludon ex
  3. Gunakan kartu Gust untuk menarget 1 kartu Pokemon kunci yang telah kamu identifikasi dalam situasi tersebut
  4. Pada giliran berikutnya jika Pokemon musuh telah memiliki kondisi racun, kamu dapat mulai memasangkan

jika kamu menggunakan variasi Archaludon Beracun atau variasi agresif lainnya, ini alur permainan secara garis besar:

  1. Tahap 1 bisa kamu rujuk sama seperti variasi Archaludon ex
  2. Kamu bisa mempersiapkan Dudunsparce sebelum Squawkabilly ex apabila kamu membutuhkan 3 kartu baru di tangan
  3. Apabila kamu tidak perlu membutuhkan kemampuan Dudunsparce pada giliran tersebut, kamu bisa mempersiapkan Dunsparce tanpa dievolusikan untuk melihat kondisi yang dibutuhkan
  4. Apabila kamu melihat banyak Pokemon ex dalam Arena lawan, Dudunsparce ex bisa kamu gunakan

Dalam bagian artikel ini, kita akan mulai membahas performa deck Archaludon ex Pokemon TCG melawan berbagai meta deck lainnya.

Dragapult ex

Untuk matchup pertama kita, kita menilisik kemampuan deck Archaludon ex Pokemon TCG melawan deck Dragapult ex.

Deck ini bisa mendominasi Dragapult ex apabila kamu tidak melakukan kesalahan besar dalam persiapan permainanmu.

Dengan HP Archaludon ex yang cukup besar, akan cukup susah bagi Dragapult ex untuk bisa mengalahkan Archaludon ex. Akan tetapi, kamu tidak bisa bermain lama melawan Dragapult ex karena persebaran token kerusakan yang dapat dilakukan oleh Dragapult ex akan terus terakumulasi dan melemahkan banyak Pokemon kamu.

Timing yang tepat serta penggunaan kartu support yang efektif akan menjadi kunci kemenangan deck ini.

Gholdengo ex dan Raging Bolt ex

Akan tetapi, dengan besarnya HP Pokemon yang dimiliki dengan Pokemon Tool bisa menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi lawan.
Lawan akan menggunakan berbagai cara seperti kartu stadium ataupun kartu gust yang akan melemahkan Archaludon ex.

Gardevoir ex

Matchup satu ini bisa terbilang bagus untuk deck Archaludon ex Pokemon TCG karena dari deck Gardevoir ex ini tidak memiliki Pokemon yang dapat mengancam melawan list dari deck Archaludon ex. Selain itu, deck Gardevoir ex memiliki kelemahan tersendiri jika melawan salah satu variasi deck Archaludon ex.

Jika kamu menggunakan variasi deck Archaludon Beracun, kamu bisa mengancam Gardevoir ex karena ia akan terus memberikan token kerusakan kepada Pokemon kunci lawan.

Hanya saja waspada jika ada kartu Pokemon seperti Ursaluna Bulan Merah ex yang dapat digunakan oleh pemain lawan jika ia makin terdesak.

Terima kasih telah menyimak artikel ini. Meskipun deck ini baru saja memasuki semoga pembahasan deck Archaludon ex Pokemon TCG ini bisa jadi referensi pembuatan deck yang bisa mengantarkanmu menjadi juara Gym Battle!