Ini Dia Cara Main Game di Shopee

1894
cara main game di shopee pets

Shopee merupakan salah satu platform belanja online yang memiliki reputasi baik. Tersedia berbagai menu yang dapat kamu gunakan.

Tidak hanya untuk berbelanja, Shopee juga menyediakan fitur gim lho!

Adanya gim tersebut kamu bisa mendapatkan berbagai voucher, koin, bahkan hadiah menarik lainnya.

Lalu, apa saja game dan cara main game di Shopee? simak ulasannya berikut ya!

Macam-macam dan Cara Main Game di Shopee

Game Shopee Tanam

Game Shopee Tanam

Game Shopee Tanam dimainkan dengan menanam bibit buah-buahan pilihan dan menyiramnya secara rutin setiap hari hingga buahnya siap untuk dipanen. Setelah buah dipanen maka kamu akan mendapatkan hadiah menarik sesuai dengan bibit buah yang dipilih.

Cara Main Game Shopee Tanam

Berikut langkah-langkah mudah yang bisa kamu ikuti untuk bermain Shopee Tanam:

  1. Buka fitur Shopee Game di beranda aplikasi Shopee.
  2. Pilih Shopee Tanam.
  3. Pilih bibit buah/hadiah yang akan ditanam. Setiap bibit buah memiliki lama waktu panen yang berbeda-beda dan terdapat hadiah menarik yang bisa kamu dapatkan setelah bibit buah siap untuk dipanen.
  1. Siram bibit/pohon buah setiap hari agar bisa tumbuh dan siap panen dengan menggunakan air yang sudah disediakan. Air akan terisi setiap 3.30 menit untuk 1 tetes air. Untuk mendapatkan lebih banyak air kamu bisa meminta bantuan air kepada pengguna Shopee Tanam lainnya dan kamu juga bisa mendapatkan air gratis dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.
  2. Panen buah/hadiah di Shopee Tanam. Tanaman buah kamu bisa dipanen setelah melewati 3 tahapan yaitu mulai tahapan bibit, pohon sampai siap panen. Setelah pohon buah siap panen maka kamu bisa melakukan proses pemanenan dan kamu akan mendapatkan hadiahnya.

Game Shopee Bubble

Game Shopee Bubble

Game Shopee Bubble ini mengharuskan kamu untuk bisa membidik bubble yang berada di atas. Saat memainkan game ini kamu akan dibantu melempar bubble oleh Chicken Shopee.

Cara Main Game Shopee Bubble

Berikut ini adalah langkah-langkah bermain Shopee bubble yang bisa kamu ikuti:

  1. Buka fitur Shopee Game di beranda aplikasi Shopee.
  2. Setelah berada di halaman Shopee Game, pilih Shopee Bubble untuk dimainkan.
  3. Mulailah bermain dengan memilih level yang tersedia untuk dimainkan.
  4. Sentuh dan geser arah bidik bubble dengan jarimu. Bidik bubble dengan warna yang sama untuk menjatuhkannya. Kamu akan mendapatkan poin setiap kali berhasil menjatuhkan semua bubble dalam batas waktu yang ditentukan.
  5. Kamu akan mendapatkan berlian jika bisa melewati setiap babak dan bisa menukarkannya dengan hadiah yang menarik.
  6. Kamu diberikan 3 nyawa untuk bermain shopee bubble dan akan berkurang jika kamu tidak bisa menyelesaikan permainannya.

Game Shopee Candy

Game Shopee Candy

Dalam memainkan game Shopee Candy ini kamu harus menyelaraskan warna permen agar bisa hancur dan menyelesaikan misinya untuk bisa maju ke babak berikutnya.

Cara Main Game Shopee Candy

Lakukan langkah-langkah dibawah ini untuk bermain Shopee Candy:

  1. Buka fitur Shopee Game di beranda aplikasi Shopee.
  2. Setelah berada di halaman Shopee Game, pilih Shopee Candy untuk dimainkan.
  3. Mulailah bermain dengan memilih level yang tersedia untuk dimainkan.
  4. Sentuh dan geser permen dengan jarimu, kemudian pasangkan setidaknya 3 permen dengan warna yang sama untuk menghapusnya dan mendapatkan poin. Kamu bisa menyelesaikan tiap babaknya setelah berhasil meraih semua targetnya.
  5. Kamu akan mendapat berlian saat berhasil melewati setiap babaknya. Kumpulkan berlian sebanyak-banyaknya dan kamu bisa menukarkannya dengan hadiah yg menarik.
  6. Untuk bermain Shopee Candy kamu diberikan 3 nyawa dan akan berkurang jika kamu gagal melewati babak. Nyawa akan diperbarui setelah 180 menit.

Game Shopee Lucky Prize

Game Shopee Lucky Prize

Untuk memainkan game Shopee Lucky Prize kamu hanya memiliki 1 token untuk setiap harinya, sehingga sehari kamu cuma bisa main sekali.

Cara Main Game Shopee Lucky Prize

Untuk bermain game Shopee Lucky Prize caranya cukup mudah. Berikut adalah langkah-langkah yang bisa kamu ikuti:

  1. Buka fitur Shopee Game di beranda aplikasi Shopee.
  2. Setelah berada di halaman Shopee Game, pilih Shopee Lucky Prize untuk dimainkan.
  3. Klik pada telur untuk bermain dan dapatkan hadiah langsung. Kamu hanya memiliki 1 token atau kesempatan untuk bermain.

Game Shopee Capit

Game Shopee Capit

Game Shopee capit ini sama halnya dengan permainan capit yang biasa kita lihat di tempat permainan seperti Timezone yang isi hadiahnya berupa boneka.

Cara Main Game Shopee Capit

Kalian bisa ikuti langkah-langkah berikut untuk bermain gim Shopee Capit:

  1. Buka fitur Shopee Game di beranda aplikasi Shopee.
  2. Setelah berada di halaman Shopee Game, pilih Shopee Capit untuk dimainkan.
  3. Geser capit dan cengkram hadiah yang diinginkan. Untuk mendapatkan hadiahnya kamu harus menggeser capit ke kanan atau ke kiri sesuai hadiah yang kamu harapkan. Jika kamu merasa posisi capit sudah lurus untuk mengambil hadiahnya, klik tulisan CAPIT, dan capit akan bergerak ke bawah untuk menjemput hadiah yang ada di bawahnya.
  4. Jika posisi capit sudah pas maka hadiah akan terangkat ke atas dan kamu akan mendapatkan hadiah. Sedangkan jika posisi capit tidak pas maka hadiah akan lepas dan kamu tidak jadi mendapatkan hadiah.

Game Shopee Tebak Kata

Game Shopee Tebak Kata

Game Shopee Tebak kata ini meminta kamu untuk merangkai huruf menjadi beberapa kata.

Cara Main Game Shopee Tebak Kata

Berikut langkah-langkah yang bisa kamu ikuti untuk bermain Shopee Tebak kata:

  1. Buka fitur Shopee Game di beranda aplikasi Shopee.
  2. Setelah berada di halaman Shopee Game, pilih Shopee Tebak kata untuk dimainkan.
  3. Untuk bermain Shopee Tebak Kata kamu dapat memilih bermain dalam mode reguler atau Tantangan harian.
  4. Di mode reguler kamu bisa mainkan tanpa batas gerakan dan jika berhasil menyelesaikan levelnya kamu akan mendapatkan hadiah berlian. Apabila memilih mode Tantangan Harian kamu hanya bisa bermain satu kali dalam sehari dan tantangannya akan berbeda setiap harinya. Setelah menyelesaikannya kamu akan mendapatkan hadiah secara acak.
  5. Berlian yang kamu kumpulkan dapat ditukarkan dengan hadiah yang telah disediakan di toko penukaran berlian.

Game Shopee Pets

Game Shopee Pets

Dalam game ini kamu harus merawat Pets dengan memberinya makan, memandikan, bermain dan juga sekolah. Layaknya gim peliharaan sungguhan!

Cara Main Game Shopee Pets

  1. Buka fitur Shopee Game di beranda aplikasi Shopee.
  2. Setelah berada di halaman Shopee Game, pilih Shopee Pets untuk dimainkan.
  3. Untuk bermain Shopee Pets kamu hanya perlu merawat pet dengan memberi makan, memandikan, bermain dan sekolah. Setiap melakukan kegiatan kamu akan mendapatkan skor untuk melanjutkan ke level berikutnya.
  4. Setelah menyelesaikan levelnya kamu akan mendapatkan berlian yang bisa kamu tukarkan dengan berbagai hadiah menarik.

Game Shopee Run

Game Shopee Run

Dalam game ini kamu harus terus berlari menyelesaikan misi sambil menghindari rintangan yang ada di jalan.

Cara Main Game Shopee Run

  1. Buka fitur Shopee Game di beranda aplikasi Shopee.
  2. Setelah berada di halaman Shopee Game, pilih Shopee Run untuk dimainkan.
  3. Mulailah bermain dengan memilih level yang tersedia untuk dimainkan.
  4. Main dengan cara berlari sambil menghindari rintangan yang ada di jalan. Kumpulkan bintang sebanyak-banyaknya dan jangan lupa ambil booster untuk mempermudah perjalananmu.
  5. Kamu harus bisa menyelesaikan levelnya untuk mendapatkan berlian yang kemudian bisa kamu tukarkan dengan hadiah menarik.

Cara Menukar Koin/Berlian dari Main Game di Shopee

Setelah menyelesaikan setiap babaknya pasti kamu akan mendapatkan hadiah berupa poin atau berlian. Semakin banyak babak yang diselesaikan maka berlian yang kamu miliki juga semakin banyak.

Kumpulan berlian tersebut bisa kamu tukarkan dengan hadiah yang menarik berupa voucher belanja, voucher gratis ongkir atau lainnya. Berikut adalah langkah-langkah menukarkan berlian dengan hadiah menarik:

  1. Masuk ke dalam menu Shopee Game kemudian klik “TUKAR” yang terletak di sebelah berlian yang kita miliki.
  2. Selanjutnya kamu akan berada di halaman Toko Penukaran Berlian dan kamu dapat menukarkannya dengan hadiah menarik sesuai dengan jumlah berlian yang kamu miliki.
banner iklan esportsnesia