Tidak Kalah, Komunitas PUBGM TULI INDONESIA Siap Berkompetisi!

2890
Tidak Kalah, Komunitas PUBGM TULI INDONESIA Siap Berkompetisi!

Kembali merasakan gejolak pertumbuhan esports di Indonesia, kali ini tim Esportsnesia berhasil melakukan wawancara khusus dengan komunitas PUBGM TULI INDONESIA.

Sama seperti komunitas esports lainnya di tanah air yang ingin terus berprestasi, teman-teman dari komunitas PUBGM TULI juga mampu menunjukkan giginya dalam keahlian bermain.

Yuk, tanpa basa-basi lagi, langsung saja kita simak profil kece mereka!

Awal terbentuknya komunitas PUBGM Tuli Indonesia

Marvel Buhamir, sang ketua dari komunitas memberikan banyak informasi terkait komunitas yang sedang beliau dan teman-teman lainnya tekuni. Tentunya, seluruh anggota yang tergabung di dalamnya berkeadaan tuli, dan gemar bermain PUBG Mobile.

“Sejak pertama kali booming, saya sudah merasa tertarik dengan permainan ini. Bermula dari PC, saya dan teman-teman sekolah bermain bersama”, sahut Marvel kepada tim Esportsnesia. Hobi tersebut berjalan terus, dan terus diasah bersama dengan teman-teman sepermainan yang berada dikampusnya.

Komunitas PUBGM Tuli Indonesia

Tanpa disengaja, Marvel bertemu dengan salah satu anak di Sekolah Luar Biasa B Disabilitas Tuli, sedang bermain PUBGM. Berpikiran bahwa anak-anak sekolahan yang bermain PUBGM, pasti ingin memiliki teman dengan hobi bermain yang serupa.

Dengan rasa penasaran, akhirnya Marvel menanyakan lebih lanjut mengenai beberapa teman tuli lainnya di sekolah, apakah ada yang bermain PUBGM dan ternyata jawabannya bersambut baik.

Siapa sangka, ternyata teman-teman tuli yang bermain PUBGM sudah sangat banyak. Tidak hanya dilingkungannya bermain, banyak pemain lainnya yang berasal dari Jakarta Timur, Jakarta Selatan, Bekasi, dan juga dari berbagai daerah lain.

Dengan banyaknya pemain PUBGM yang memiliki disabilitas tuli, Marvel pun berinisiatif untuk membentuk sebuah komunitas yang kini dikenal dengan Komunitas PUBGM TULI INDONESIA.

Bermodalkan kabar dari teman ke teman, awalnya grup komunitas PUBGM Tuli yang hanya berisikan 11 orang, kini sudah beranggotakan 121 orang pemain disabilitas tuli hanya dalam kurun waktu 3 bulan.

Tentunya di awal Marvel sempat memiliki kekhawatiran bahwa disabilitas tuli tidak mampu mendengar suara peperangan dalam permainan PUBG, seperti suara tembakan yang berasal dari mana, ataupun bunyi langkah musuh yang mendekat.

Koordinasi dalam permainan Komunitas PUBGM Tuli Indonesia

Namun, hal tersebut justru sama sekali tidak menghentikan semangat para pemain disabiltas tuli. Mereka juga meyakini bahwa kemampuan visual mereka yang baik akan mendukung performa bermain mereka.

Rencana Jangka Panjang Komunitas PUBGM Tuli Indonesia

Sebagai komunitas yang masih berumur jagung, Marvel dan teman lainnya belum memikirkan lebih jauh mengenai visi dan misi komunitas PUBGM Tuli untuk ke depannya.

Namun, tentunya, banyak harapan yang ingin dicapai oleh teman- teman komunitas. Salah satunya adalah sebuah prestasi.

Walau masih menjajaki kemampuan dan strategi, komunitas ini tidak mau kalah dengan komunitas PUBG lain yang non-disabiltas tuli. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya beberapa kompetisi yang sudah diikuti oleh beberapa anggota PUBGM Tuli Indonesia.

Beberapa waktu lalu, beberapa teman komunitas PUBGM Tuli Indonesia telah mengirimkan 3 tim, untuk mengikuti 3 turnamen PUBG. Prestasi yang dibawa pulang juga sangat membanggakan mereka sebagai batu loncatan prestasi selanjutnya.

Saat mengkuti turnamen di Bekasi, 1 tim dari PUBGM Tuli Indonesia berada di rank 13. Begitu juga dengan tim yang lain, berada di rank 5 dari 30 tim yang bertanding.

Walau masih belum berhasil berada di posisi 3 besar, prestasi 5 besar tersebut sudah bisa menjadi pacuan agar dapat terus memberikan prestasi yang jauh lebih membanggakan dari yang sebelumnya.

Perkumpulan Komunitas PUBGM TULI INDONESIA

Aneh rasanya jika tidak berkembang semakin banyak hanya dalam waktu kurun 3 bulan. Berkat adanya media sosial dan kabar burung dari satu anggota ke lainnya, komunitas PUBGM TULI INDONESIA tidak hanya berada di kisaran Jabodetabek saja.

Perkumpulan Komunitas PUBGM Tuli Indonesia

Hampir dari Sabang sampai Merauke mereka sudah saling terhubung. Daerah Istimewa Yogyakarta, Malang, dan hampir seluruh jawa kini sudah saling terhubung dan lebih mudah untuk berkomunikasi.

Khusus daerah Sumatera, juga sudah terhubung dari Padang, Medan, Aceh, dan Palembang. Persentase anggota PUBGM TULI INDONESIA hampir 70% berasal dari pulau Jawa, 20% dari pulau Sumatera, dan daerah lainnya berkisar 10%, dan semuanya berada di satu grup yang sama dan intens berkomunikasi.

Tantangan dan Harapan PUBGM TULI INDONESIA

Sebagai manusia yang tidak luput dengan kekurangan dan kekhawatiran, tentunya ada ujian-ujian yang harus dlewati oleh teman-teman komunitas PUBGM Tuli di Indonesia.

Dalam permulaannya membentuk sebuah komunitas, tidak heran jika komunitas ini hingga kini belum mendapatkan support dari pihak manapun.

Begitu juga dengan tantangan yang harus dilewati saat mengikuti beberapa turnamen. Tidak jarang, mereka merasa dipandang sebelah mata. Merasa belum mendapatkan kesempatan yang sama dengan para pemain PUBG yang lain.

Di samping itu, kemampuan menyusun strategi dalam bermain juga seirama sedang dikembangkan untuk mampu mencapai ke jenjang turnamen yang lebih tinggi.

Marvel, beserta teman-teman komunitas PUBGM TULI INDONESIA memiliki harapan kelak agar mereka bisa menjadi sebaik komunitas PUBG lainnya. Tidak menutup kemungkinan bila suatu hari nanti komunitas in juga bisa menghasilkan atlet-atlet PUBG berpretasi, walaupun dengan keadaan disabilitas tuli.

Namun, Marvel mengakui bahwa proses menuju hal tersebut tidaklah mudah. Oleh sebab itu, hadirnya seorang role model sangat penting bagi mereka. Tidak sedikit dari teman-teman komunitas PUBGM TULI INDONESIA yang mengikuti perkembangan PUBG dan atlet-atlet hebatnya.

Di samping itu, proses pengembangan diri serta kemampuan mereka didukung dengan adanya platform seperti YouTube yang digunakan untuk belajar otodidak.

Semangat para pemain PUBGM TULI INDONESIA ini sungguh menjadi inspirasi bagi teman-teman pemain lainnya yang tidak disabilitas. Kita semua juga bisa belajar bahwa tidak ada tantangan dan kelemahan yang tidak bisa diatasi dengan keinginan yang besar untuk meraihnya.

Sukses selalu ya Marvel dan teman-teman komunitas PUBGM TULI INDONESIA!

(Disunting oleh Satya Kevino)

banner iklan esportsnesia