Gim mobile esports populer besutan Garena, Free Fire, akan menghadirkan mode permainan baru! Bertajuk Rampage 2.0, sesuai namanya, mode ini merupakan pembaharuan dari mode Rampage sebelumnya.
Free Fire selaku gim bergenre battle royale favorit tanah air tidak pernah kehabisan ide untuk berinovasi memanjakan para pemainnya. Di setiap pembaharuan, selalu saja ada alasan kuat untuk tidak dilewatkan para pemainnya.
Dalam peluncuran mode baru ini, para pemain juga akan diberi kejutan khusus oleh Garena. Ya, kejutan tersebut tidak lain adalah Bundle dan Gun Skin gratis melalui event spesial di dalam game. Nah, ayo mainkan sekarang dan dapatkan semua hadiahnya!
Mode baru Free Fire: Rampage 2.0
Mode Rampage 2.0 sendiri merupakan mode lama yang dipoles menjadi lebih seru. Di mode ini, sambil berusaha bertahan dari serangan musuh, pemain ditantang untuk menguasai 3 poin (A,B,C) dan mengumpulkan skor.
Ketiga poin ini lokasinya ini tersebar di seluruh map di dalam game. Selama permainan, beberapa kostum bertemakan Rampage akan hadir di beberapa lokasi.
Pemain yang menggunakan kostum ini akan menerima kemampuan tambahan berupa damage dan HP (Health Points) yang tinggi, serta kecepatan yang meningkat.
Spesial merayakan kehadiran mode ini, pemain diajak untuk mengikuti event yang akan diselenggarakan pada tanggal 25 Juni hingga 12 Juli 2020. Selesaikan misi dan dapatkan hadiah spesialnya mulai dari mengumpulkan carnage point (M1014 Apocalyptic Weapon Skin), mengumpulkan rampage token (Famine Felon Bundle), dan main di tanggal 4 Juli 2020 (M1014 Cataclysm Gun Skin).
Selain itu, pemain juga berkesempatan untuk mendapatkan hadiah in-game lainnya mulai dari Final Catastrophe Loot Box, dan Backpack, hingga 99 Weapon Royale Vouchers.
Nah, seru bukan permainan mode baru Free ini? Bila sebelumnya, kamu hanya bisa mengekspresikan kreativitas bermainmu secara terbatas di Tik Tok, kini kamu bisa memperkaya koleksi hiburan kamu.
Yuk, pasang pengingat kalian di kalender, dan mainkan mode Rampage 2.0, selesaikan misinya dan miliki bundle serta gun skin spesialnya! Kita tunggu saja edisi esports untuk mode baru ini.