Jika berbicara mengenai talent esports sang Harimau Biru, maka kurang lengkap rasanya jika tidak membahas profil EVOS Dellete.
Selain karena sosoknya yang cantik, berbeda dengan banyak BA atau brand ambassador esports lainnya, Dellete memang sejak awal aktif dalam dunia game dan sudah menjadi seorang streamer sebelum bergabung dengan EVOS.
Awalnya memang dirinya fokus untuk menjadi streamer game sejak pandemi Covid-19. Ia banyak menghabiskan waktu di rumah saja sehingga memiliki lebih banyak waktu untuk eksplorasi diri.
Namun tak lama setelah aktif streaming, dirinya mulai di kontak secara personal oleh WHIM Management. Inilah titik balik dirinya menjadi salah satu talent yang diandalkan dalam tim Harimau Biru ini.
Memang siapa sebenarnya sosok perempuan berparas cantik yang satu ini? Simak ulasan lengkapnya mengenai profil EVOS Dellete pada artikel di bawah ini!
Biodata dan Profil EVOS Dellete
Dellete atau pemilik nama resmi Della ini merupakan salah satu talent EVOS berprestasi yang secara resmi baru diperkenalkan oleh tim tersebut pada awal bulan Februari 2023 lalu.
Meskipun namanya masih baru di dunia esports, sejak awal kemunculannya, profil EVOS Dellete sudah diperbincangkan banyak orang.
Sebab sebelum bergabung dengan EVOS pun ia juga berkecimpung dalam dunia streaming cukup lama, tepatnya saat awal pandemi.
Oleh karena itu, supaya lebih kenal dengan sosok ini, berikut adalah biodata dan profil EVOS Dellete yang memiliki paras cantik dan berprestasi:
- Nama: Della
- Asal: Bandung
- Tanggal lahir: 2 November 1995
- Umur: 28 tahun (Per 2023)
- Riwayat Pendidikan: S1 DKV dan S2 Management di Maranatha Bandung
- Instagram: @deldellete
Fakta-Fakta Menarik dalam Profil EVOS Dellete
Bagi Dellete, berkarir sebagai seorang talent tim esports besar seperti EVOS tentu bukanlah hal yang mudah. Bahkan ada banyak hal yang harus ia lewati sebelum dikenal banyak orang seperti hari ini.
Oleh karena itu, berikut ada beberapa fakta menarik dalam profil EVOS Dellete yang mungkin belum kamu ketahui, di antaranya adalah:
#1. Sudah Aktif Streaming Sebelum Bergabung dengan EVOS
Meskipun namanya masih terbilang cukup baru dalam dunia esports, namun keaktifannya diantara para gamers sudah cukup lama. Dimana ia memulai streaming perdananya saat pandemi Covid-19.
Ia memiliki lebih banyak waktu untuk eksplorasi diri dan membuatnya mulai dikenal sebagai seorang streamer perlahan lahan.
Hal ini tidak mengherankan mengingat dirinya aktif hampir semua aplikasi streaming populer mulai dari YouTube hingga NimoTV dan sudah memiliki banyak penggemar setia sejak saat itu.
#2. Sudah Bergabung dengan WHIM Management Sejak Lama
Hebatnya, hanya dalam waktu satu minggu saat Dellete memutuskan untuk lebih aktif dan fokus streaming, dirinya langsung mendapatkan ajakan untuk bergabung dengan WHIM Management.
WHIM sendiri merupakan talent management yang masih satu perusahaan dengan EVOS. Jadi dirinya mulai berkarir sebagai streamer sekaligus influencer dalam naungan WHIM sejak saat itu.
Selama lebih dari 2 tahun berkarir sebagai streamer serta Brand Ambassador Whim, ia pernah menyebutkan jika perjalanan yang dilaluinya tidak selalu berjalan dengan mulus.
Namun ia selalu berharap agar dirinya bisa turut berkontribusi dalam memajukan dunia esports Indonesia dan memberikan contoh yang baik.
#3. Menempuh Pendidikan hingga S2
Hebatnya, meski aktif sebagai seorang streamer ia juga berhasil menjadi sosok yang berprestasi dalam skala akademis dengan lulus sebagai sarjana di jurusan DKV di Universitas Maranatha Bandung serta mendapatkan predikat Cum Laude.
Tidak berhenti sampai situ saja, dirinya bahkan juga melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi yaitu Master (S2) di kampus yang sama dan mengambil jurusan Management.
Bahkan ia juga berhasil mempertahankan prestasinya dengan kembali lulus dengan predikat Cum Laude lagi.
#4. Ingin Berkontribusi Memajukan Esports Indonesia
Sejak awal bergabung dengan WHIM Management, Dellete juga memiliki keinginan mulia untuk andil berkontribusi dalam memajukan dunia esports Indonesia.
Tidak hanya itu saja, dirinya juga ingin memotivasi sekaligus menjadi contoh bagi calon atlet-atlet esports untuk terus berjuang dan berusaha dalam meraih impiannya.
Bahkan Dellete juga sembari berharap “Semoga para generasi muda Indonesia sekarang dapat meregenerasi para pejuang esports yang sekarang. Sehingga bisa menjadikan esports di Indonesia semakin sehat dan solid”.
#5. Semakin Aktif Di Banyak Sosial Media
Nama Dellete semakin dikenal banyak orang sejak dirinya secara resmi diumumkan sebagai salah satu talent baru di EVOS pada bulan Februari lalu.
Mulai dari YouTube yang telah memiliki lebih dari 6 ribu subscriber, TikTok dengan akun @evosdellete yang telah memiliki lebih dari 8 ribu followers hingga Instagram dengan total lebih dari 46 ribu pengikut setia.
Kabar Terbaru Profil EVOS Dellete
Saat ini, Dellete aktif untuk mengisi berbagai konten marketing di sosial media milik EVOS. Selain itu, ia juga berbisnis Voucher hingga Credit Game Store yang legal dan aman di @delletestore.
Sedangkan di sosial media, ia kerap kali membagikan video pendek yang menghibur para penggemarnya baik itu di Instagram maupun TikTok.
Berbeda dengan personanya di YouTube, ia banyak melakukan live streaming dan menyapa para penggemar sekaligus berbagi video seputar kesehariannya bersama EVOS.
#1. Skandal Scam yang Membawa Nama Dellete
Baru dua bulan yang lalu, Dellete memberikan klarifikasi panjang di Instagram-nya terkait kasus scam yang menyeret nama perempuan berparas cantik tersebut.
Pada Instagram-nya ia menyebutkan jika ada beberapa oknum yang telah secara sengaja memalsukan nama dan foto menggunakan dirinya, maupun membawa nama YouTube-nya untuk berbuat jahat.
Pada penipu ini melakukan modus dengan meminta akun Instagram atau Mobile Legends dari para penggemar Dellete dan mengambil keuntungan dari sana.
Ia merasa menyesal karena banyak dari penggemar yang tertipu dan menjadi korbannya. Namun karena akunnya belum verified, jadi sulit untuk mengajukan komplain kepada pihak Instagram.
Oleh karena itu, Dellete langsung membuat klarifikasi kepada penggemarnya dan menghimbau untuk memblokir atau melakukan report pada akun-akun palsu yang mengatasnamakan dirinya.
#2. Semakin Aktif Mempromosikan EVOS GOODS
Terakhir, selayaknya talent andalan tim esports pada umumnya, Dellete semakin getol untuk mempromosikan merchandise resmi dari EVOS GOODS.
Jadi para penggemar EVOS bisa mendapatkan jersey, botol minum, kaos, gantungan kunci hingga aksesoris tim Harimau Biru yang ikonik ini dengan mudah.
Nah demikianlah biodata dan profil EVOS Dellete hingga fakta-fakta dalam karirnya secara lengkap. Yuk terus dukung dirinya untuk selalu berprestasi ya!