MBR Delphyne, Tim Kuda Hitam Esports MLBB Ladies

3334
MBR Delphyne
MBR Delphyne merupakan tim MLBB besutan MBR Esports.

MBR Delphyne disebut sebagai kuda hitam baru dalam kancah Mobile Legends: Bang Bang perempuan di Indonesia. Tim tersebut dibentuk oleh MBR Esports dan terhitung sangat hijau. MBR Esports merupakan organisasi esports yang diumumkan di publik pada Maret 2021.

Saat itu mereka baru membentuk dua divisi cabang esports, yakni League of Legends: Wild Rift dan Mobile Legends: Bang Bang. Masing-masing dari divisi tersebut diisi oleh satu tim. Bahkan divisi Mobile Legends mereka diisi oleh roster perempuan yang kemudian diberi nama MBR Delphyne.

Meski baru, tetapi tim tersebut sudah menunjukkan taringnya di turnamen esports ladies di Indonesia. MBR Delphyne berhasil masuk ke babak reguler dan turut memperebutkan posisi enam besar untuk babak playoff dalam turnamen Ladies Series MLBB 2021.

Delapan tim yang berhasil masuk ke babak reguler adalah Morph Akasha, EVOS Lynx, Powd Fraya, 7Heaven Emerald, Belletron Era, RRQ Mika, dan MBR Delphyne.

Profil MBR Delphyne #1: Daftar Pemain MBR Delphyne

Line Roster MBR Delphyne
Line Roster dari tim MLBB ladies MBR Delphyne.

Para pemain dari MBR Delphyne terhitung masih sangat muda dan belum banyak memiliki pengalaman. Beberapa dari mereka sebelumnya berasal dari pemain amatir, ada pula yang sudah berpengalaman bergabung dengan tim esports. Berikut ini daftar pemain aktif MBR Delphyne.

MBR Icell

MBR Icell
MBR Icell

Akrab dipanggil dengan nama Icel, pemain ini kelahiran 23 April 2004. Posisi yang dia pegang saat ini adalah Goldlane. Icel pernah bermain sebagai pemain amatir dan mengikuti turnamen MLBB.

MBR Anna

MBR Anna
MBR Anna

Pemain yang akrab disapa Anna ini pernah bergabung dengan Havelaar Esports dan menjadi bagian Havelaar Crystal, divisi MLBB khusus ladies. Pemain kelahiran 23 September 1999 ini mengisi role Midlaner.

MBR Skye

MBR Skye
MBR Skye

Fellysia atau yang dikenal dengan nama Skye ini mengisi role Jungler. Lahir pada 4 Januari 2002, Skye merupakan pemain baru dalam line-up MLBB ladies.

MBR Thall

MBR Thall
MBR Thall

Pemain yang akrab disapa Talitha ini mengiri role Roamer dalam tim. Ia pernah bergabung dengan Luna Nera Esports dan menjadi runner-up dalam turnamen UniPin Ladies Championship bulan Maret lalu. MBR Thall juga digadang-gadang sebagai pemain terbaik di MBR Delphyne karena berhasil mendapatkan dua kali MVP dalam UniPin Ladies.

Tidak hanya itu, ia juga pernah berlaga dalam Female Esports Tournament bersama Luna Nera dan mendapatkan posisi kedua. Selain itu pemain kelahiran 2 Desember 2003 ini pernah menjuarai sebagai runner-up Winner Holicat Cup MLBB Ladies 2020. Serta mendapatkan juara ketiga turnamen Mojang Purwakarta Championship 2020.

MBR Navillera

MBR Navirella
MBR Navirella

Pemain satu ini juga merupakan kuda hitam dari tim MBR Delphyne. Pemain yang akrab dengan nama Apsa ini mengisi role XP Lane.

MBR Enjii

MBR Enjii
MBR Enjii

MBR Enjii, yang akrab dengan nama Enjii ini merupakan pemain dengan posisi sebagai Sub. Pemain kelahiran 8 November 2002 ini masih menjadi pemain aktif di MBR Delphyne.

Profil MBR Delphyne #2: Tim Baru yang Mengisi Keseruan MLBB Ladies

MBR Delphyne
Tim ini diisi oleh roster baru maupun yang sudah berpengalaman dalam turnamen MLBB.

Di musim pertama UniPin Ladies Series, banyak tim-tim baru yang hadir dalam turnamen ini. MBR Delphyne menjadi salah satu tim baru yang banyak diperbincangkan. Pasalnya, meski baru, performa mereka tidak kalah dari tim profesional yang sudah lama mengisi line-up turnamen MLBB di Indonesia.

MBR Delphyne berhasil mengalahkan Alter Ego Nyx di babak kualifikasi dengan satu kemenangan. Mereka akhirnya berhasil mengamankan posisi mereka di babak reguler. Alter Ego Nyx pun harus menelan kekalahan dan pulang tereliminasi tanpa bisa melanjutkan turnamen mereka.

Tidak hanya di babak kualifikasi, MBR Delphyne pun berhasil memenangkan laga melawan Morph Akasha di hari pertama babak reguler Mei lalu. Dengan skor 2-0 atas Morph Akasha, tentunya hasil tersebut mengejutkan banyak penggemar MLBB ladies dan menjadi nilai yang baik bagi tim underdog satu ini.

Tim tersebut langsung menjadi perbincangan hangat dan mendapatkan penggemar karena permainan mereka yang apik serta keberhasilan mereka. Kemenangan telak melawan tim-tim besar, membuat MBT Delphyne disebut sebagai lawan yang cukup tangguh.

Para pemain dalam tim tersebut juga dapat diperhitungkan ke depannya. Permainan mereka disebut sangat matang dengan mekanik tinggi, serta solid dalam war. Strategi mereka pun juga rapi saat melakukan tarik ulur yang membuat mereka diprediksi dapat mengisi kursi di babak playoff.

MBR Delphyne lolos playoff
MBR Delphyne lolos playoff UniPin Ladies Series 2021.

Nama kuda hitam pun tidak akan menjadi sematan semata jika mereka mampu bermain dengan konsisten dan fokus, serta memiliki strategi yang matang. Turnamen ini bisa menjadi ajang pembuktian bahwa tim baru bukan berarti tidak bisa bersaing dengan tim esports besar yang jauh memiliki pengalam yang lebih matang.

Saat di babak reguler ini, mereka harus bermain dengan fokus yang penuh. Mereka bersaing dengan EVOS Lynx yang memiliki roster yang cukup kuat di scene kompetitif Mobile Legends ladies. Mereka juga harus bertarung dengan RRQ Mika serta Belletron Era.

Artinya, mereka akan diuji untuk mengetahui seberapa kuat tim MBR Delphyne dalam skena kompetitif MLBB ladies ini. Mereka akhirnya membuktikan kekuatan tim setelah berhasil masuk ke babak playoff bersama enam tim terkuat di UniPin Ladies Series ini. Ada enam tim yang berhasil masuk, yakni RRQ Mika, Belletron Era, EVOS Lynx, Morph Akasha, dan 7Heaven Emerald.

MBR Delphyne berhasil menempati peringkat keempat di atas Morph Akasha dan 7Heaven Emerald. Artinya, ini pertanda yang bagus bagi tim hijau ini dan diprediksi mampu bersaing dengan tiga tim besar: Belletron Era, EVOS Lynx dan RRQ Mika.

Bermain apik di UniPin Ladies Series 2021, MBR Delphyne juga berhasil masuk ke Woman Star League Season 3 bersama dua tim lainnya, yaitu Luna Nera Esports dan LOH Kyra, lewat open qualifier. Mereka akan bersaing dengan lima invited team yang belum diketahui siapa saja kelima tim yang mengisi posisi tersebut.

Profil MBR Delphyne #3: Para Pemain yang Berhasil Memukau Penggemar

MBR Navillera dan MBR Thall
MBR Navillera dan MBR Thall berhasil masuk dalam Team of The Week UniPin Ladies Series 2021.

Diisi oleh pemain-pemain baru, mereka berhasil memukau penggemar MLBB lewat ketangguhan bermainnya. Salah satunya adalah MBR Navillera yang berhasil masuk dalam Team of The Week (TOTW) UniPin Ladies Series Mobile Legends. Ia berhasil menjadi pemain pilihan di antara empat pemain Belletron Era.

Navillera mendapat gelar MVP di pertandingan melawan POWD Freya. Ia menjadi kunci tim saat melawan POWD Freya dan Morph Akasha. Itulah yang membuatnya berhasil masuk dalam Team of The Week.

MBR Navillera menjadi MVP dengan total 6 kill dan 20 assist menggunakan hero Barats dan X-Borg. Selain itu, ia memiliki skill yang sangat hebat dengan rotasi yang cepat dan rajin melakukan ganking. Ia mampu bermain apik dan memberikan assist kepada rekan-rekan setimnya.

MBR Esports
Meski baru dibentuk, MBR Esports membuktikan diri lewat prestasi.

Tidak hanya MBR Navillera saja yang menonjol, MBR Skye dengan hero Yi Sun Sin dan Granger berhasil membawa 35 poin kill dalam empat babak. Meski tidak mendapatkan MVP, ia menunjukkan poin positif bahwa ia konsisten dalam bermain bagus.

Kemudian ada MBR Thall yang merupakan pemain lama dalam MLBB ladies. Meski begitu, ia masih unjuk gigi dengan mendapatkan gelar MVP dua kali berturut-turut. Pertama ia mendapatkan MVP saat melawan 7Heaven Emerald dengan 3 kill, 1 death, dan 18 assist.

MVP kedua didapatkan saat melawan POWD Fraya dengan 6 kill, 3 death, dan 21 assist. MBR Thall juga berhasil masuk Team of The Week di minggu kedua bersama MBR Navillera, BTR Cinny, BTR Chel, dan EVOS Caramel.

Permainan bagus dan konsisten dari MBR Delphyne ini menjadi bukti bahwa tim baru tidak melulu berada di peringkat bawah. Mereka terus membuktikan diri sebagai tim “kuda hitam” bukan hanya isapan jempol belaka.