Apa Itu Cloud Song: Saga of Skywalkers?

3373
apa itu cloud song
Cloud Song: Saga of Skywalkers

Kalau kamu menyukai game MMORPG open world, kamu wajib tahu mengenai apa itu Cloud Song: Saga of Skywalkers. Cloud Song adalah game bergenre Massively Multiplayer Online Role Playing Game (MMORPG) atau dikenal juga dengan istilah Action Role Playing Game (ARPG).

Cloud Song: Saga of Skywalkers adalah versi Asia Tenggara dari gim Guardians of Cloudia. Sesuai dengan genrenya, game ini merupakan game adventure fantasy yang bisa kamu mainkan bersama dengan pemain lain. Cloud Song: Saga of Skywalker mengambil setting tempat kota di atas langit.

Cloud Song memiliki beberapa variasi mode game yang bisa kamu mainkan baik sendiri maupun bersama teman-teman kamu sebagai tim. Berikut ini adalah pengenalan mengenai mode permainan yang bisa kamu mainkan di Cloud Song: Saga of Skywalker!

Mode Game Cloud Song

apa itu cloud song
PvP & PvE

Kalau kamu familiar dengan genre game MMORPG, kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah PvP (Player versus Player) dan PvE (Player versus Environment). Di dalam Cloud Song: Saga of Skywalker, kedua pilihan mode game ini tersedia untuk kamu mainkan.

Mode PvP (Player Versus Player) Cloud Song

Pada mode PvP, ada beberapa permainan yang bisa kamu mainkan sebagai berikut:

  1. Arenaapa itu cloud song

Kamu bisa memainkan mode Arena secara offline untuk menaikkan rank dan memperoleh medali. Medali-medali yang berhasil kamu kumpulkan bisa kamu gunakan untuk membeli item-item dalam game yang tersedia di Medal Shop. Mode ini bisa kamu mainkan secara gratis sampai lima kali sehari.

  1. Guild War

    apa itu cloud song
    Guild War

Kamu bisa turut berpartisipasi dalam Guild War yang diadakan setiap hari Rabu dan Jumat pukul 20:30 – 21:10. Untuk bisa mengikuti Guild War, kamu harus sudah mencapai level 40 ke atas.

Guild War adalah mode pertempuran untuk saling memperebutkan resources yang bisa memperkuat guild kamu. Di mode ini, masing-masing guild bisa saling berebut resource yang tersedia, atau mengambil resource pihak lawan.

Selain itu, terdapat banyak rewards yang bisa kamu dapatkan saat berpartisipasi dalam Guild War seperti mounts dan item-item yang bisa membantu meningkatkan skill.

  1. Champions Leagueapa itu cloud song

Champions League diadakan tiap hari Selasa dan Kamis pukul 20:30 dan Sabtu pukul 21:30. Mode ini mempertemukan tim-tim secara random berdasarkan divisi. Pada mode ini, kamu bisa memenangkan title Champion dan mendapatkan frame avatar eksklusif.

  1. Star and Moon Battlefield

Star and Moon Battlefield diadakan setiap hari Rabu pukul 20:30 dan Jumat pukul 21:30. Terdapat dua battlefield dalam mode ini yaitu Star dan Moon. Tugas pemain dalam mode ini adalah untuk mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya. Ketika permainan berakhir, pemenang akan menerima lebih banyak hadiah.


Kamu harus catat jadwal-jadwal event di atas supaya tidak ketinggalan. Selain bisa ikut seru-seruan, di mode PvP juga sering dirilis item-item rare yang bisa meningkatkan skill kamu. Itulah mengapa kamu harus sering ikut bermain di sini.

Mode PvE (Player Versus Environment) Cloud Song

apa itu cloud song
PvE

Kalau di mode PvP kamu bermain melawan pemain lain, maka di PvE kamu bermain melawan environment atau sering juga disebut dengan Enemy. Secara sederhana, PvE adalah mode permainan di mana kamu bermain melawan program yang sudah ditentukan dalam lingkungan game. Kamu bisa memainkan mode ini sendiri atau bersama tim.

Di Cloud Song: Saga of Skywalker, terdapat beberapa event PvE yang dijadwalkan sebagai berikut:

  1. Little Chicken Run

Little Ckicken Run diadakan dari Senin-Minggu setiap pukul 12:25. Kamu bisa mengikuti event ini dengan menggunakan bet tickets. Kamu bisa mendapatkan hadiah berupa gold leaf dan item-item yang bisa meningkatkan kemampuanmu saat bertarung.

  1. Behemoth

Behemoth diadakan dari Senin-Minggu tiap pukul 15:00. Pada event ini kamu bisa berpartisipasi untuk mengalahkan Behemoth. Kamu bisa mengumpulkan poin dan mendapatkan item-item yang bisa meningkatkan combat power.

  1. Bachelor Points

Bachelor Points diadakan dari Senin sampai Sabtu pukul 17:00. Di mode ini kamu bisa menyelesaikan tantangan-tantangan untuk mengumpulkan poin. Kamu juga bisa mendapatkan hadiah tambahan berdasarkan akumulasi waktu.

  1. Guild Dinner

Guild Dinner diadakan dari Senin-Minggu pukul 19:30. Dalam event ini, pemain bisa mengumpulkan exp, dynamic points, dan item-item yang bisa digunakan untuk meningkatkan kemampuan karakter.

  1. Lord of The Abyss

Lord of the Abyss diadakan tiap Senin-Sabtu pukul 20:30. Dalam event ini, kamu bisa berpartisipasi untuk mengalahkan Lord of The Abyss. Kamu bisa mengumpulkan poin dan item-item fashion.


Selain event-event terjadwal seperti yang sudah disebutkan di atas, sistem PvE di Cloud Song: Saga of Skywalker juga menyediakan berbagai mode permainan sebagai berikut:

  1. Instance Dungeon’s Equip

Instance Dungeon’s Equip akan terbuka pada level 20. Tiap kelipatan 10 level, area baru akan terbuka. Masing-masing area Dungeon memiliki tiga mode: Normal, Star Essence, dan Nightmare. Kamu bisa membentuk tim untuk berpartisipasi dan memenangkan exp dan random equipment.

  1. Instance Dungeon’s Resource

Pada mode permainan ini, pemain dengan level lebih tinggi akan menapatkan lebih banyak resource. Kamu harus meningkatkan rank dan combat power untuk bisa berpartisispasi di tingkat yang lebih tinggi. Kamu bisa mengarahkan pet untuk memenangkan lebih banyak hadiah.

  1. Sky Tower

    apa itu cloud song
    Sky Tower

Mode ini terbuka tiap Senin, Rabu, dan Jumat. Buatlah tim beranggotakan maksimal 12 anggota untuk bisa bermain. Kalau kamu sudah mencapai level 63, lantai ke-13 akan terbuka. Kamu akan mendapatkan exp dan rune begitu berhasil menyelesaikan misi.

  1. Instance Dungeon’s Prism

Kamu bisa bermain Instance Dingeon’s Prism dua kali sehari. Kamu juga harus membentuk tim untuk bisa memainkan mode ini. Ketika misi berhasil diselesaikan, kamu akan mendapatkan kotak harta karun berisi rune.

  1. Instance Dungeon’s Plants

Di mode ini, kamu harus bertempur melawan bos. Jumlah bos yang dikeluarkan terbatas sehingga kamu harus bersaing dengan pemain lain dan berlomba-lomba mengalahkan bos. Pada mode ini kamu bisa memenangkan exp, equipment, dan pet.

  1. Treasure Hunt

    apa itu cloud song
    Treasure Hunt

Terdapat 30 harta karun yang tersedia. Kamu harus memenuhi syarat combat power minimum untuk bisa ikut berburu. Pemain dengan level lebih tinggi akan mendapatkan lebih banyak resource.

Kamu bisa mendapatkan Elf Mushroom yang bisa digunakan untuk mengarahkan pet untuk mengambil hadiah. Bahkan pemain offline juga masih bisa mendapatkan resource tambahan.


Gimana? Seru kan? Banyaknya mode permaian dan event yang bisa kamu ikuti baik sendiri maupun dengan tim tentu akan membua pecinta MMORPG makin betah memainkan game ini. Selanjutnya mungkin kamu bertanya-tanya, bagaimana dengan Recharge System di Cloud Song: Saga of Skywalkers?

Recharge System

apa itu cloud song
Cloud Song Recharge System

Setiap game pasti memiliki Recharge System-nya sendiri-sendiri. Begitu pula dengan Saga of Skywalker. Berikut ini ketentuan adalah Recharge System dalam Cloud Song.

  1. Mata Uang

Terdapat beberapa mata uang yang berlaku dalam Cloud Song yaitu gold leaf, silver leaf, diamond lock, dan diamond recharge. Mata uang ini bisa kamu gunakan untuk membeli in-game item seperti pakaian, aksesoris, dan peralatan lain untuk meningkatkan kemampuanmu.

  1. Toko

Toko dalam Cloud Song: Saga of Skywalker dibedakan menjadi beberapa jenis sesuai dengan item yang dijual. Toko dalam Cloud Song di antaranya Diamond Shop, Gold Leaf Shop, Intimate Shop, dan Badges Shop.

  1. Gacha

Gacha pet atau disebut juga dengan Prophet Crystal.

  1. Event

Yang termasuk dalam event meliputi login akumulatif, paket recharge acak, akumulasi recharge, mature fund, dan Cloud Song pass.


Itu tadi sedikit pembahasan untuk memperkenalkan fitur utama Cloud Song: Saga of Skywalkers. Game ini merupakan game open world tempat kamu bebas menjelajah keliling kota di atas awan bersama teman-teman dan pet yang siap membantumu bertarung.

Tidak lupa, segera daftarkan dirimu di event pre-registration Cloud Song dan menangkan banyak hadiah menarik, mulai dari PlayStation 5, Nintendo Switch, hingga iPhone, dan masih banyak lagi. Kamu bisa mendaftar melalui link berikut ini.