Mobile Legends: Bang Bang “515 United We Win”

5689
Mobile Legends: Bang Bang “515 United We Win”

Salah satu judul populer mobile esports, Mobile Legends: Bang Bang, akan menggelar sebuah event dengan slogan 515 United We Win. Berbeda dengan event-event sebelumnya, ada sederet kegiatan untuk para penggemarnya yang dimulai dari bulan April 2019 dan mencapai puncaknya di 15-18 Mei 2019.

Untuk kamu yang bertanya-tanya mengenai apa maksud dari 515, 515 adalah singkatan dari 5 vs 5, yang merupakan gameplay iconic dari MLBB. Icon tersebut juga didukung oleh tema tahun ini, yaitu 515 United “United We Win”, karena hanya melalui bantuan seluruh player kita dapat bersama-sama menyelamatkan Land of Dawn.

Land of Dawn sendiri adalah sebuah alam semesta dimana para hero Mobile Legends saling bertempur untuk memenangkan permainan. Kamu bisa menemukan map sepertiThe Western Expense dan The Celestial Palace dalam Land of Dawn.

Salah satu dari rangkaian kegiatannya adalah Hero Representative, dimana para pemain dapat memilih Influencer/ Youtuber/ Pro-Player favorit mereka yang dianggap cocok untuk menjadi representasi dari ikon hero MLBB yaitu Fanny, Tigreal, Alucard, Miya, dan Eudora.

Kelima hero tersebut dipilih karena mereka merupakan hero ikonik dari MLBB. Untuk mengikuti kegiatan ini, pemain dapat mengakses websiteberikut ini: bit.ly/herorepresent.

Pemilihan program Hero Representative ini terdiri dari dua tahap. Yang pertama adalah tahap nominasi yang berdurasi dari 11-15 April 2019. Setelahnya, akan dilanjutkan dengan tahap voting atas para nominasi yang terpilih. Tahap voting dimulai dari 21 April hinga 1 Mei 2019.

Sistem nominasi ini adalah yang pertama kalinya diadakan oleh Mobile Legends dan merupakan ajang bergengsi yang akan membuat para pemenangnya bangga. Selain itu, pemenang dari Hero Representative juga akan mendapatkan 3D printed Miya (515 Limited Edition) beserta hadiah menarik lainnya.

Jadi jangan lupa untuk mendukung influencer favoritmu! Jangan lupa juga untuk membagikan informasi ini ke teman-teman kamu. Kapan lagi kamu bisa memberikan dukungan langsung kepada influencer favorit kamu kalau bukan melalui Hero Representative ini?

Stay updated!


Tentang Mobile Legends: Bang Bang
Mobile Legends: Bang Bang via Moonton
Mobile Legends: Bang Bang via Moonton

Mobile Legends: Bang Bang merupakan permainan MOBA yang dirancang untuk ponsel genggam. Kedua tim lawan berjuang untuk mencapai dan menghancurkan basis musuh sambil mempertahankan basis mereka sendiri untuk mengendalikan lane, tiga “jalur” yang dikenal sebagai “top“, “middle” dan “bottom“, yang menghubungkan basis-basis.

Di setiap tim, terdapat lima pemain yang masing-masing mengendalikan avatar, dikenal sebagai “hero“, dari perangkat mereka sendiri. Karakter yang dikontrol oleh computer dan berkemampuan lebih rendah, disebut “minions“, muncul di basis tim dan mengikuti tiga jalur ke basis tim lawan, melawan musuh dan menara.

banner iklan esportsnesia